ENAM BAHAYA SINAR MATAHARI
Sinar matahari memang mempunyai manfaat yang banyak untuk
kesehatan. Namun berbeda jika sinar matahari terik di siang hari yang langsung
menampar wajah Anda. Sinar tersebut tidak baik untuk kulit dan kesehatan secara
keseluruhan. Oleh sebab itu Anda harus berhati-hati ketika beraktifitas di luar
pada saat sinar terik. Gunakanlah tabir suya dan pelindung lainnya yang dapat
menghalangi sinar matahari bertemu kulit Anda secara langsung. Berikut adalah 5
efek berbahaya sinar matahari.
Efek Bahaya Sinar
Matahari
1. Luka bakar, lecet dan kanker kulit
Sinar matahari mengandung radiasi UVA, UVB dan UVC yang
berbahaya untuk kulit dan kesehatan. Akibat radiasi sinar matahari adalah
bintik-bintik merah seperti luka bakar, atau menyebabkan bengkak. Yang paling
menakutkan adalah menyebabkan kanker kulit pada tahapan tertentu.
2. Penuaan dini dan keriput
Penuan dini adalah salah satu efek bahaya dari sinar
matahari. Tamparan terik sinar matahari dalam waktu yang berkepanjangan akan
menyebabkan perubahan yang nyata pada kulit. Kulir akan menjadi bergelambir,
keriput dan kasar. Dan ketahuilah, hampir 80%% penuaan kulit disebabkan oleh
sinar matahari. Sinar UVA memecah struktur kolagen yang menyebabkan keriput dan
hilangnya kemampuan untuk memperbaiki kulit secara alami.
3. Bintik-bintik pada kulit
Terlalu lama di bawah terik matahari akan menyebabkan
munculnya bintik-bintik pada kulit yang akan merusak keindahan kulit Anda.
Bintik-bintik tersebut sering terbentuk pada wajah, tangan, telapak dan kaki.
Bahkan bisa Anda lihat orang yang sering berjemur seluruh tubuhnya terdapat
bintik-bintik.
4. Kulit menjadi gelap
Perubahan kulit yang menjadi cokelat dan gelap adalah
pertanda kerusakan kulit. Kulit Anda memproduksi pigmen gelap yang menggelapkan
kulit Anda hanya untuk melindungi diri dari sinar Ultra Violet. Sengaja
mencoklatkan kulit di bawah sinar matahari juga tidak sehat.
5. Kornea rusak dan katarak
Terkena terik sinar matahari secara langsung yang
berkepanjangan juga dapat menyebabkan kerusakan pada kornea mata dan kondisi
seperti katarak. Sinar UV yang intens adalah pada jam 10.00-14.00 bahkan jika
itu dalam keadaan berawan. Pada waktu tersebut sangat dianjurkan menggunakan
penutup saat bepergian keluar.
6. Rambut kering dan memerah.
Disamping memberikan efek yang berbahaya buat kulit, sinar
matahari juga dapat membuat rambut menjadi kering, kusam dan memerah. Apalagi kalau
rambut anda terkena matahari dalam waktu yang lama dan secara terus menerus.
Demikian efek berbahaya dari sinar matahari,,,semoga setelah
membaca artikel ini, anda bisa melakukan perawatan yang tepat terhadap kulit
dan rambut anda.
0 comments :
Post a Comment