CARA DAN TIPS MENGATASI BIBIR KERING DAN PECAH-PECAH

Written By putrajunio on Friday, November 1, 2013 | 2:46 PM

CARA DAN TIPS MENGATASI BIBIR KERING DAN PECAH-PECAH

Bibir kering dan pecah-pecah tentunya akan mengurangi rasa percaya diri anda, terlebih jika kegiatan atau pekerjaan anda mengharuskan anda untuk selalu tampil di depan banyak orang. Artikel kali ini saya akan membahas cara mengatasi bibir pecah-pecah, banyak penyebab yang mengakibatkan terjadinya bibir kering dan pecah-pecah diantaranya, terlalu lama berada di ruangan berAC, perubahan suhu, merokok, minum alkohol, kurang mengkonsumsi buah dan sayuran, dsb.
Bibir akan cepat kering jika kita tidak mengkonsumsi makanan yang banyak mengadung vitamin dan mineral. Selain itu perubahan cuaca adalah salah satu faktor paling berpengaruh yang dapat menyebabkan bibir pecah-pecah. Dan berikut tips atau cara mengatasi bibir kering dan pecah-pecah :
Menggunakan lips balm
Saat bibir pecah-pecah usahakan untuk tidak membasahi bibir dengan air ludah, untuk sesaat memang bibir tidak akan terlihat pecah-pecah, namun setelahnya hal tersebut malah akan menambah bibir semakin kering dan pecah-pecah. Gunakan lips balm, agar bibir selalu lembab, selain itu lips balm juga dapat melindungi bibir dari sengatan sinar matahari.
Banyak mengkonsumsi sayur dan buah
Cara ini adalah cara paling efektif dalam mencegah dan mengobati bibir kering dan pecah-pecah. Mengkonsumsi sayur dan buah yang mengandung vitamin C, B, E dan mineral akan sangat membantu tubuh dalam mengatasi dehidrasi dan kekurangan cairan yang dapat menyebabkan bibir pecah-pecah.
Menghindari rokok dan alkohol
Panas akibat dari rokok dan alkohol salah satu penyebab terjadinya bibir pecah-pecah, selain itu mengkonsumsi alkohol dan rokok secara berlebih akan mengakibatkan bibir menjadi hitam, untuk itu sebisa mungkin hindari rokok dan alcohol.
Perhatikan kebersihan mulut
Selalu perhatikan kebersihan mulut, bakteri, racun, dan kotoran dari mulut juga berpotensi untuk menyebabkan bibir kering dan pecah-pecah, selalu bersikan mulut, biasakan membersihkan mulut menjelang tidur.
Oleskan madu sebelum tidur
Agar bibir selalu lembab dan sehat, anda bisa mengolesi bibir dengan madu sebelum tidur. Cara ini sangat efektif untuk membuat bibir anda tampil indah dan selalu terlihat lembab sepanjang hari. Membiasakan mengolesi bibir dengan madu sebelum tidur pun dapat mencegah dan mengobati bibir kering dan pecah-pecah.
Perbanyak minum air putih
Tips terakhir adalah dengan mengkonsumsi air putih setiap hari, cara ini cara paling mudah untuk dilakukan. Anda hanya perlu minum air putih secukupnya dan jangan terlalu banyak mengkonsumsi kopi.
Gosokan bibir dengan jari telunjuk ketika mandi
Gosokan bagian bibir anda atas dan bawah secara bergantian dengan menggunakan jari telunjuk ketika anda mandi, untuk memudahkan kulit yang kering itu terkelupas akibat kena air. Lakukan secara rutin setiap kali anda mandi.

Itulah tips mencegah dan mengatasi bibir kering dan pecah-pecah, selamat mrencoba..

Bagikan ke :

Facebook Google+ Twitter Digg Technorati Reddit

Ditulis Oleh : putrajunio ~ The Secret Blog

Muh.Akram Anda sedang membaca artikel berjudul CARA DAN TIPS MENGATASI BIBIR KERING DAN PECAH-PECAH yang ditulis oleh The Secret Blog yang berisi tentang : Dan Maaf, Anda tidak diperbolehkan mengcopy paste artikel ini.

Blog, Updated at: 2:46 PM

0 comments :

Post a Comment

The Secret Blog © 2014. All Rights Reserved.
SEOCIPS Areasatu