SEBELAS MANFAAT HEBAT SUSU BAGI KESEHATAN ANDA

Written By putrajunio on Monday, November 18, 2013 | 4:43 PM

SEBELAS  MANFAAT HEBAT SUSU BAGI KESEHATAN ANDA

Susu merupakan awal dari perjalanan hidup Anda. Mengapa demikian? Karena minum susu adalah hal pertama yang Anda lakukan ketika lahir. Sampai hari ini, Anda pun masih tetap dianjurkan untuk minum susu setiap hari.
Apakah Anda sering mengacuhkan anjuran untuk minum susu setiap hari? Alasan yang paling umum adalah Anda takut menjadi gemuk.
Padahal, penelitian membuktikan sebaliknya! Minum susu justru membantu Anda mendapatkan tubuh langsing dan ideal. Selain itu, masih banyak alasan penting lain yang membuat Anda perlu minum susu setiap hari. Simak manfaat hebat yang diberikan susu bagi tubuh Anda berikut ini.
1.       Mencegah Osteoporosis
    Kandungan kalsium yang tinggi dalam susu dapat membantu Anda mencegah dan merawat osteoporosis
2.       Mencegah Kerusakan Gigi
    Minum susu akan mengurangi risiko kerusakan gigi, misalnya seperti gigi berlubang. Susu kaya akan kalsium dan vitamin D yang penting untuk pertumbuhan gigi yang sehat dan kuat.
3.       Tidak Semua Susu Membuat Anda Gemuk
    Jangan beranggapan dengan minum susu tubuh Anda akan cepat gemuk. Ada berbagai macam susu yang beredar di pasaran. Telitilah membaca label kandungan nutrisi yang tertera pada kotak kemasan susu yang akan Anda beli. Bagi Anda yang takut gemuk tapi masih ingin mendapatkan vitamin dan mineral dari susu, Anda bisa memilih susu dengan kandungan gula dan lemak rendah.
4.       Mencegah Kanker Usus
    Kalsium pada susu sudah terbukti bisa menghambat perkembangan adenoma atau semacam tumor ganas yang biasa menimpa usus besar (kolon) sehingga dapat mencegah terjadinya kanker usus.
5.       Mempercepat Pertumbuhan
    Susu penuh dengan nutrisi penting yang akan menunjang pertumbuhan tulang, gigi, kuku dan rambut yang baik. Jika Anda memiliki kebiasaan minum susu sejak dini, tentu akan sangat membantu Anda tumbuh tinggi dan kuat.
6.       Menjaga Kesehatan Pencernaan
    Susu bisa dijadikan sebagai minuman pembuka yang baik dengan semua kandungan nutrisi di dalamnya. Bagi Anda yang sering terlambat makan, Anda bisa mengawalinya dengan segelas susu hangat agar kesehatan pencernaan Anda tetap terjaga.
7.       Anda Sulit Tidur? Minumlah Susu!
    Minum segelas susu hangat sebelum tidur di malam hari ternyata bisa menenangkan kembali sistem saraf Anda. Selain itu dengan minum susu, otot-otot yang semula tegang akan kembali rileks, merangsang rasa kantuk, dan Anda pun akan tertidur pulas.
8.        Mengganti Cairan yang Hilang
    Jagalah tubuh Anda dari dehidrasi dengan minum beberapa gelas susu setiap hari. Seperti halnya manfaat air putih pada tubuh Anda, susu juga berperan menggantikan cairan tubuh yang hilang sekaligus menyuplai vitamin dan mineral pada tubuh ketika Anda melakukan aktivitas tinggi.
9.       Mengurangi Efek PMS (Pre Menstrual Syndrome)
    Bagi Anda para wanita yang sering mengalami keluhan ketika siklus menstruasi akan datang, biasakan konsumsi makanan berkalsium tinggi, seperti susu. Karena kalsium memegang peranan penting dalam mengurangi efek PMS yang berlebihan.
    Berdasarkan penelitian Dr. Jacobs, pakar kelenjar endokrin dari St. Luke’s-Rosevelt Hospital Center, pemberian kalsium dalam jumlah 1000-1200 mg kepada 500 wanita secara acak, dapat mengurangi efek PMS hingga 48%. Hal ini menunjukan bahwa mengonsumsi sumber kalsium, seperti susu, berguna untuk meringankan gejala PMS.
10.    Komposisi Gizi Lengkap
    susu merupakan satu dari sekian banyak minuman dengan sumber gizi terlengkap yang baik untuk Anda. Susu mengandung banyak vitamin B12 (berperan untuk pembentukan sel darah merah), kalsium (untuk kekuatan tulang), karbohidrat (untuk energi optimal), magnesium (pembentukan otot), fosfor (menyimpan dan mengeluarkan energi), kalium (untuk sistem saraf yang baik), protein (untuk pertumbuhan dan proses penyembuhan), riboflavin (untuk kesehatan kulit) dan seng/zinc (untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh).
11.   Penambah berat badan.
Bagi anda yang kurang nafsu makan tentu memiliki berat badan yang kurang ideal atau bahkan di bawah standar, meminum susu adalah salah satu solusi untuk mengganti asupan gizi yang masuk akibat kurang makan nasi. Ada salah satu jenis susu yang dibuat khusus memang untuk penambah nafsu makan serta menambah berat badan.  Jadi tidak usah bingung untuk anda yang malas makan nasi.
Manfaat di atas hanya sebagian dari sederet manfaat penting lainnya dari mengkonsumsi susu. Apa lagi yang Anda tunggu? Ayo minum susu sekarang juga!
Demikian,,,,selamat mencoba...


Bagikan ke :

Facebook Google+ Twitter Digg Technorati Reddit

Ditulis Oleh : putrajunio ~ The Secret Blog

Muh.Akram Anda sedang membaca artikel berjudul SEBELAS MANFAAT HEBAT SUSU BAGI KESEHATAN ANDA yang ditulis oleh The Secret Blog yang berisi tentang : Dan Maaf, Anda tidak diperbolehkan mengcopy paste artikel ini.

Blog, Updated at: 4:43 PM

0 comments :

Post a Comment

The Secret Blog © 2014. All Rights Reserved.
SEOCIPS Areasatu